Cara Memegang Kamera dengan Benar | Blog Banten Kamera

Cara Memegang Kamera dengan Benar

photographer
Sumber foto : Google
Setiap orang yang memiliki kamera bukan berarti dapat disebut dengan fotografer atau seseorang yang mahir dalam bidang fotografi. Terkadang seseorang membeli kamera hanya untuk beberapa kali dipakai saja, sehingga jarang digunakan.

Meskipun begitu, bagi kalian yang memiliki kamera sebaiknya memperhatikan hal dasar ketika kalian membeli sebuah kamera. Hal dasar yang perlu kalian pahami dan lakukan yaitu mampu menggunakan kamera dengan baik dan sesuai.

Ketika kalian mampu menggunakan kamera dengan baik, tentu kalian juga akan mampu menghasilkan gambar yang baik sekaligus mampu menjaga dan merawat kamera dengan baik. Salah satu hal dasar ketika kalian memiliki atau menggunakan kamera yaitu terletak dari bagaimana cara kalian memegang kamera kalian ketika sedang memotret.

Memegang kamera dengan baik dan benar akan mampu menghasilkan foto yang bagus juga, karena ketika kalian mampu untuk memgang kamera dengan baik, kalian juga akan meminimalisir guncangan ketika memotret. Bagi kalian yang baru pertama kali memiliki atau menggunakan kamera, sebaiknya perhatikan beberapa cara berikut dalam memegang kamera dengan benar :

Pegang Kuat Grip Kamera
kamera
Sumber foto : Google

Setiap kamera baik DSLR (Digital Single Lens Reflex) maupun mirrorless memiliki grip pada setiap bodinya, grip berfungsi untuk menjadi pegangan ketika kalian menggunakan kamera agar kamera tidak mudah jatuh, untuk itu peganglah kuat - kuat grip kamera kalian ketika sedang digunakan.

Grip terletak pada sisi kanan bodi kamera serta diatas grip dilengkap dengan tombol shutter sehingga memudahkan kalian ketika akan memotret. Kalian bisa menggunakan tangan kanan kalian untuk menggenggam grip kamera serta ibu jari menggenggam bodi bagian dalam (tombol - tombol).

Pegang Bodi kamera bagian bawah dan lensa
kamera
Sumber foto : Google

Jika tangan kanan kalian sudah bertugas untuk memegang grip kamera, maka tangan kiri kalian juga harus memegang bagian kamera yang lain. Hal ini dilakuka agar kamera kalian bisa stabil, tidak menghasilkan gambar yang blur karena guncangan dan mampu menangkap gambar yang lurus. Bobot kamera yang lumayan berat tidak disarankan untuk memegang kamera dengan satu tangan saja.

Memegang kamera dengan dua tangan kalian akan memudahkan kalian dalam mengambil gambar sehingga mampu menghasilkan gambar yang bagus dan stabil. Terlebih kalian menggunakan lensa tele yang memiliki bobot yang sangat berat, hal tersebut tentu akan menyulitkan kalian ketika akan memotret jika hanya menggunakan satu tangan.

Rapatkan Sikut ke Perut
Tentu kalian menginginkan hasil gambar yang bagus. Hasil gambar yang bagus tentu dihasilkan denga menggunakan cara dan teknik yang tepat saat pengambilan gambarnya. Untuk itu, salah satu cara untuk membuat gambar kalian memiliki hasil yang stabil yaitu dengan merapatkan tangan dari ujung sikut hingga seluruh lengan untuk menempel ke dada dan perut.

Dengan menggunakan cara ini, kalian dapat lebih menstabilkan ketika memegang kamera. Berbeda ketika kalian tidak menempelkan sikut ke perut, hal tersebut akan membuat kamera kalian terguncang ketika sedang digunakan.

Gulungkan Strap
strap kamera
Sumber foto : google

Ketika kalian membeli sebuah kamera, pasti pada setiap kamera sudah dilengkapi dengan strap/tali pengikat. Hal ini tentu harus dimanfaatkan dengan baik, tali strap digunakan untuk memudahkan kalian dalam menyimpan kamera atau pada saat kalian menggunakan kamera.

Kamera merupakan salah satu barang elektronik yang akan mudah rusak jika terbentur atau terjatuh, oleh sebab itu salah satu hal yang dapat kalian lakukan untuk mencegah kamera kalian terbentur adalah dengan menggulungkan strap kamera kalian ke tangan kanan sebayak tiga kali gulungan. Selain itu, ketika kalian sedang tidak menggunakan kamera, kalian dapat mengaitkan pada leher kalian.

Hal tersebut dilakukan agar kalian lebih mudah menggunakan kamera, sebagai contoh ketika kalian sedang memotret di sebuah acara dengan waktu yang lama, tentu kalian tidak akan memotret secara tersi - menerus ketika acara berlangsung.

Sehingga yang kalian lakukan adalah menyimpan kamera sedang tidak digunakan, namun untuk memudahkan kalian untuk menggunakan kamera sebaiknya kalian mengaitkan strap kamera di leher agar lebih mudah ketika akan memotret kembali. Hal ini juga akan menghindari kamera dari benturan atau terjatuh.

Itulah beberapa cara memegang kamera dengan benar, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan selamat mempraktekkannya.
Bagikan:

Berlangganan untuk email update gratis: