5 Alasan Lebih Baik Sewa Kamera Dari Pada Beli | Blog Banten Kamera

5 Alasan Lebih Baik Sewa Kamera Dari Pada Beli

5 Alasan Lebih Baik Sewa Kamera Dari Pada Beli
Sumber foto: Google
Saat ini, fotografi dan videografi semakin banyak dicintai oleh masyarakat umum. Mulai dari anak sekolah yang melakukan foto hanya untuk sekedar hobi, anak kuliahan hingga masyarakat umum yang menggantungkan hidupnya dalam kegiatan ini.

Fotografi memang sudah lama menjadi hal yang digandrungi oleh orang - orang, tentunya jika ingin kegiatan fotografi dan videografi kalian lancar, kalian sebaiknya memiliki kamera dan peralatan lainnya. Namun hal tersebut bukanlah hal mutlak yang harus dilakukan, kalian dapat menyewa kamera untuk melancarkan kegiatan fotografi dan videografi kalian.

Ada beberapa alasan sebaiknya kalian menyewa kamera dari pada memilikinya. Berikut adalah 5 alasan lebih baik kita menyewa kamera dari pada membeli:

Perawatan Kamera
Dalam menggunakan kamera secara aktif dan terus - menerus, tentunya kalian juga harus dapat merawat kamera kalian dengan benar. Agar kamera yang kita gunakan dapat bertahan lama. Banyak hal yang harus diperhatikan agar kamera kita selalu fit, dari mulai menjaga kamera dari debu, membersihkan kamera secara berkala, melindungi kamera dari cahaya berlebih yang masuk ke dalam sensor, menjaga tempat penyimpanan kamera dan lain sebagainya

Tentu bagi pemula hal tersebut terasa sulit dilakukan, karena memang prosesnya sedikit rumit serta harus hati - hati dalam melakukan perawatan terhadap kamera. Selain itu, butuh alat khusus untuk membersihkan kamera maupun lensa kalian.

Kamera Jarang Digunakan
Bagi kalian yang tidak terlalu menyukai fotografi dan hanya membutuhkan kamera untuk sesekali saja, maka pilihan yang tepat adalah menyewa kamera. karena jika kalian hanya menggunakan kamera sesekali saja tentunya kalian akan rugi dengan harga kamera yang mahal namun kalian hanya memanfaatkan untuk sesekali saja.

Lihat juga: Perbedaan Format RAW dan JPG.

Harga Kamera Mahal
Untuk kalian yang menyukai fotografi namun memang belum mampu membeli kamera yang kalian inginkan, Jangan khawatir tidak dapat melancarkan hobi kalian untuk memotret atau memvideo. Kalian bisa menyewa kamera di tempat penyewaan sekitar kalian, dengan harga seratus ribuan perharinya kalian sudah bisa puas melakukan hobi fotografi kalian.

Memilih Kamera Sesuai Kebutuhan
Biasanya kita sangat ingin untuk memiliki kamera yang bagus atau sedang hits karena banyak digunakan oleh fotografer, selebgram atau vlogger di youtube. Namun terkadang kita tidak tahu jenis kamera tersebut sebaiknya digunakan untuk apa. Jika kita tidak mencari tahu informasi dan mencoba, kita tentu tidak tahu untuk apa sebaiknya kamera tersebut digunakan.

Namun dengan menyewa kamera kita dapat memilih kamera yang satu dengan kamera yang lain. Jika kita sudah mencoba satu persatu kamera, maka kalian akan mudah menentukan manakah kamera yang cocok untuk kalian gunakan atau kalian miliki kedepannya.

Mengurangi Pengeluaran Tambahan
Karena fotografi dan videografi tidak hanya tentang kamera, maka kita tentu ingin untuk membeli peralatan lainnya yang akan menunjang kegiatan fotografi kita. Hal tersebut tentunya membutuhkan biaya lain diluar pembelian kamera. Seperti macam - macam lensa yang akan kita gunakan, tripod, monopod, triger, stabilizer dan lain sebainya. Bisa jadi biaya yang kita keluarkan untuk membeli peralatannya lebih banyak dari pada membeli kameranya.

Meski kalian menyewa, bukan berarti kalian dapat mengabaikan kebersihan dan keselamatan kamera yang kalian sewa, kalian tetap harus menjaga kamera tersebut. Karena kalian juga akan dimintai pertanggung jawaban jika ada hal yang tidak sesuai dengan apa yang kalian terima diawal.

Contohnya seperti kurang lengkapnya aksesoris kamera yang diberikan, kamera yang tergores atau bahkan kamera yang rusak. Selamat mencoba bagi kalian yang ingin mencoba untuk menyewa kamera!
Bagikan:

Berlangganan untuk email update gratis: