Apa itu Clapperboard?
Sumber foto: Pemberlyfox.com |
Apa kamu tahu apa itu Clapperboard? Mungkin jika kamu merasa sedikit asing mendengarnya, kamu akan lebih familiar jika kami mengatakan, papan yang umumnya berwarna hitam dan putih yang biasa digunakan oleh seorang crew di depan kamera saat syuting. Apa kamu sudah lebih mudah mengingatnya sekarang?
Clapperboard adalah papan yang memang sering kali digunakan saat sedang rekaman film, TV ataupun video. Sesuai dengan nama awalnya, bunyi yang dihasilkan oleh clapperboard ini akan memudahkan kamu dalam proses editing video juga keselarasan suara dengan video kamu.
Mungkin kamu pernah berpikir bahwa clapperboard hanya berguna untuk mengawali atau mengakhiri suatu adegan dalam rekaman. Namun, sebenarnya bukan hanya itu kegunaan clapperboard yang satu ini. Papan berwarna hitam-putih ini sangat berperan penting dalam pembuatan suatu video atau film yang baik, lho, pembaca!
Untuk kamu yang ingin menjadi seorang moviemaker profesional, ini dia beberapa hal yang perlu
kamu tahu tentang Clapperboard!
Fungsi Clapperboard
Sumber foto: johnbrawley.wordpress.com |
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, clapperboard ini berfungsi sebagai penyelaras gambar dan suara pada video kamu. Bunyi ‘Clap’ yang dihasilkan pada saat papan ini kamu tekuk akan dengan mudah teridentifikasi dalam jalur audio, dan pada keadaan dimana clapperboard ini ditutup juga akan mudah teridentifikasi dalam jalur visual yang terpisah karena memiliki garis LED pada tongkatnya.
Pada badan clapperboard ini, kamu juga bisa menuliskan urutan pada adegan atau tanggal berapa adegannya kamu buat, hingga akan memudahkan kamu dalam memilah-milah video saat proses editing nantinya.
Dalam pembuatan film-film berbudget tinggi, kehadiran papan hitam-putih ini akan jauh lebih berguna, karena mereka perlu melakukan penyelarasan yang tepat saat mengedit hasil rekaman saat syuting.
Sumber foto: hiveminer.com |
Selain beberapa fungsi di atas, kamu tentu tidak akan begitu saja mengatakan bahwa clapperboard itu sedikit membosankan, bukan? Lain halnya kegunaan clapperboard dalam proses pembuatan suatu film, saat sedang pengambilan foto pun kamu juga bisa menggunakan papan unik yang satu ini.
Lihat juga: 5 Tips Membuat Hasil Fotomu Lebih Baik
Dengan menggunakan tema yang tepat, kamu bisa saja menjadikan clapperboard sebagai salah satu properti dalam foto kamu. Ini akan membuat hasil foto kamu jauh lebih keren dan kekinian.
Bagian-bagian pada Clapperboard
Clapperboard yang terbuat dari bahan kayu ataupun plastik ini, selain memiliki fungsi yang penting juga memiliki bagian-bagian yang berperan pentik dalam pembuatan suata video rekaman. Dan sebelum kamu menggunakan clapperboard ini, moviemaker, kamu perlu tahu terlebih dahulu bagian-bagian pada clapperboard agar kamu dapat menggunakannya dengan benar.
Sumber foto: cameratim.com |
- Prod atau Production: Biasa diisi dengan nama video atau film yang sedang melakukan rekaman.
- Scene: Kotak yang satu ini menunjukkan adegan keberapa yang sedang kamu jalankan dalam skenario.
- Take: Sementara take, menunjukkan jumlah berapa kali kamu take saat merekam satu adegan.
- Director: Menunjukkan nama sutradara yang bertanggung jawab dalam proses rekaman.
- Camera: Menunjukkan nama penata kamera.
- Date: Sedangkan yang satu ini, menunjukkan kapan kamu merekam adegan yang ada dalam video kamu.
- Sound: Ini menunjukkan apakah adegan yang ada dalam video kamu menggunakan suara atau tidak, dan
- Int dan Ext: Menunjukkan apakah adegan dilaksanakan di tempat indoor atau outdoor.
Jadi itulah hal-hal yang perlu kamu ketahui tentang Clapperboard. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan dapat memperluas pengetahuan kamu, pembaca! Sampai jumpa di artikel-artikel kami yang berikutnya!