Tips Membawa Kamera saat Liburan | Blog Banten Kamera

Tips Membawa Kamera saat Liburan

travel camera
Sumber foto : Google
Liburan selalu menjadi hal yang ditunggu - tunggu oleh banyak orang, karena liburan menjadi salah satu cara untuk mengistirahatkan pikiran serta beban pekerjaan atau rutinitas yang padat. Tidak hanya mengembalikan semangat untuk menjalani hari selanjutnya, liburan juga mampu untuk menyehatkan tubuh.

Kegiatan yang dilakukan ketika liburan tentu akan mengunjungi berbagai tempat menarik dan juga indah, bahkan terkadang mengunjungi tempat unik yang belum pernah didatangi sebelumnya. Karena tempat yang akan didatangi merupakan tempat yang bagus dan juga menarik, tentu sayang jika dilewatkan begitu saja tanpa diabadikan dalam sebuah foto dan video.

Namun memang kebanyakan orang saat ini memang membawa kamera ke berbagai tempat yang akan dikunjunginya, terlebih akan pergi berlibur, biasanya kamera tidak akan ketinggalan untuk dibawa.

Hasil dari foto dan video yang diambil saat liburan tidak hanya berfungsi sebagai kenangan di masa yang akan datang, namun juga berfungsi untuk memenuhi kebutuhan sosial media yang perlu diisi dengan hasil foto dan video yang menarik, karena sosial media saat ini menjadi hal yang penting yang digunakan setiap hari, salah satunya yaitu instagram.

Lalu apakah yang harus dilakukan dan dipersiapkan untuk membawa kamera ketika liburan agar kamera dapat selalu terjaga dan terawat dengan baik? ada beberapa cara yang memang harus dilakukan ketika membawa kamera saat liburan, hal ini dilakukan agar kamera selalu dalam keadaan baik dan tidak megalami kendala saat digunakan mendokumentasikan liburan. Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan untuk membawa kamera saat liburan:

Bawalah Kamera yang Kecil
mirrorless
Sumber foto : Google

Ketika pergi liburan tentu seseorang akan membawa banyak sekali barang, hal ini akan membuat tambah repot dan juga menambah beban yang harus dibawa jika membawa kamera dengan ukuran dan bobot yang berat juga. Untuk itu yang dapat dilakukan yaitu dengan memilih kamera yang lebih kecil dan bobot yang sedikit ringan. Jika kalian memiliki beberapa kamera, tentu hal ini bisa kalian lakukan.

Saat ini sudah banyak tersedia berbagai macam pilihan kamera, dari mulai kamera dengan ukuran yang besar hingga kecil, juga kamera dengan kamera yang memiliki bobot yang berat hingga yang ringan, beberapa kamera tersebut dapat dipilih berdasarkan kebutuhan. Untuk kamera yang memiliki ukuran yang lebih kecil juga dengan bobot yang sedikit ringan yaitu kalian bisa memilih untuk membawa kamera mirrorless.

Banyak orang yang beralih menggunakan kamera dari kamera DSLR ke kamera mirrorless karena beberapa pertimbangan, selain kualitas tentunya, kamera mirrorless juga memiliki bodi yang lebih ramping dan kecil juga ditambah bobot yang lebih ringan dari kamera DSLR. Dengan begitu, ketika akan pergi liburan, kalian bisa memilih untuk membawa kamera mirrorless untuk mnegambil foto maupun video.

Dengan membawa kamera yang kecil seperti mirrorless, kalian akan lebih dimudahkan ketika harus membawa - bawa kamera dari satu tempat ke tempat yang lain. Dengan begitu tas yang harus dibawa untuk menyimpan kamera juga hanya memerlukan tas yang berukuran kecil sehingga akan lebih mudah dibawa. Pilihan kamera lain yang memiliki bentuk yang lebih kecil serta bobot yang jauh lebih ringan adalah action camera, pilihan untuk action camera saat ini juga sudah banyak seperti go pro, action xiaomi dan lain sebagainya.

Bawa Peralatan Seperlunya
camera
Sumber foto : Google

Karena berlibur akan membawa banyak barang, maka peralatan kamera yang sebaiknya dibawa juga tidak perlu lengkap dan semua peralatan kamera yang dimiliki harus dibawa. Hal ini akan merepotkan dan menambah beban yang sangat banyak, dengan begitu pastikan beberapa peralatan kamera yang penting dan inti saja, seperti lensa, charger dan juga memori.

Berbeda jika ketika pergi berlibur tidak membawa banyak barang, tentu kalian dapat menggantinya dengan membawa beberapa peralatan kamera yang dibutuhkan.

Untuk membawa beberapa peralatan kamera juga harus sesuai dengan yang akan dibutuhkan, jangan sampai kalian sudah membawa beberapa peralatan kamera namun sampai tempat liburan peralatan tersebut tidak digunakan.

Ketika akan membawa peralatan kamera pastikan untuk mencatat apa saja peralatan kamera yang perlu dibawa, dengan begitu akan meminimalisir peralatan yang terbawa sia - sia karena tidak digunakan sama sekali.
Lihat juga : Tips agar lensa dan kamera tidak berjamur
Gunakan Tas Kamera yang Sesuai dan Nyaman
Sumber foto : Google

Ketika membawa kamera, tentunya membutuhkan tas yang digunakan untuk menyimpan kamera ketika tidak digunakan atau menyimpan kamera ketika sedang menempuh perjalanan. Agar kalian merasa nyaman pastikan membawa tas kamera yang pas dengan kamera yang dibawa, misalnya ketika kalian membawa kamera mirrorless pastikan untuk menyiapkan tas yang sesuai atau tas dengan ukuran yang sedang. Pastikan tas yang dibawa muat untuk membawa kamera berikut beberapa peralatan yang penting seperti charger ataupun lensa.

Jika membawa peralatan tambahan seperti lensa dengan jenis yang lain dan cadangan baterai, kalian dapat menggunakan tas yang lebih besar, namun pastikan tas yang dibawa tidak terlalu besar yang akhirnya menyulitkan kalian ketika membawanya.

Untuk membawa kamera dengan 1 lensa dan ditambah dengan charger saja, kalian bisa mengunakan tas selempang. Tas ini kebanyakan digunakan untuk membawa kamera saat liburan karena lebih praktis dan memudahkan kalian ketika akan mengambil kamera dengan waktu yang cepat.

Bawa Pembersih Kamera dan Silica Gel
pembersih kamera
Sumber foto : Google

Ketika bepergian tentu kamera akan dibawa ke satu tempat ke tempat yang lain, terlebih kalian liburan ke tempat - tempat yang lembab atau memiliki suhu yang sangat dingin atau suhu yang sangat panas. Ketika kamera sering dikeluarkan untuk digunakan saat liburan, biasanya akan membuat kamera terpapar debu sehingga debu dapat menempel pada kamera, dengan begitu pastikan kalian untuk membawa pembersih kamera seperti kain fiber.

Tidak perlu membawa banyak pembersih kamera, namun pastikan untuk membawa kain fiber. Jika sewaktu - waktu kamera terkena air atau terkena debu dapat langsung di lap dan dikeringkan.

Cuaca dan suhu yang berbeda - beda juga akan membuat kamera menjadi cepat untuk lembab, hal tersebut aka membuat lensa kamera menjadi mudah untuk terserang jamur. Namun jangan khawatir, kalian dapat mencegah agar kamera tidak terlalu lembab ketika di simpan di suatu tempat yaitu dengan menyimpan silica gel di dalam tas tempat kamera disimpan, silica gel dapat menyerap kelembapan hingga 35% yang dapat mencegah kamera untuk terserang jamur.

Bawa Baterai Cadangan
baterai kamera
Sumber foto : Google

Pasti setiap orang tidak ingin ada momen liburannya terlewatkan untuk difoto, kamera memiliki baterai yang memiliki maksimal penggunaan. Biasanya baterai kamera akan habis dalam waktu 2 higga 3 jam, hal tersebut tergantung dari seberapa sering kamera digunakan, seberapa sering merekam video atau seberapa sering kamera menggunakan flash eksternal.

Agar kamera dapat hidup lebih lama, kalian dapat mempersiapkan baterai cadangan, sehingga ketika baterai kamera habis langsung dapat diganti dengan kamera lainnya. Dengan begitu semua momen liburan dapat terekam dengan baik.

Itulah beberapa tips yang perlu kalian pahami untuk membawa kamera saat liburan, tentunya tips diatas dapat membuat kamera tetap terawat dan terjaga dengan baik serta dapat memudahkan kalian dalam membawa kameranya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
Bagikan:

Berlangganan untuk email update gratis: