Kamera Pemula yang Bagus untuk Video | Blog Banten Kamera

Kamera Pemula yang Bagus untuk Video

Kamera Pemula yang Bagus untuk Video
Sumber foto: Samery Moras

Dalam menjadi seorang fotografer, kamu perlu banget untuk mengetahui kamera mana yang cocok untuk kamu gunakan. Baik hanya untuk sekedar memotret atau merekam sebuah video.

Bukan hanya seorang fotografer sebenarnya, kamu yang memilih untuk mengarungi jalan selain menjadi fotografer pun perlu banget untuk mengetahui kamera mana yang bagus untuk kamu gunakan baik untuk foto maupun video.

   Lihat juga: Kamera yang Cocok untuk Pelajar atau Mahasiswa

Bahkan bila kamu mencoba untuk menghindar, di masa SMA nanti kamu pun akan menghadapi tugas dalam membuat sebuah film pendek dengan teman-teman kamu. Mungkin bila kamu sudah pernah melewati masa-masa itu, kamu tetap perlu memilikinya setidaknya untuk merekam momen-momen baik serta indah yang akan terjadi dalam hidup kamu nantinya.

Kamu tidak hanya akan mencoba mengingat momen baik itu dalam ingatan kamu saja, bukan?

Untuk itu, kamu perlu banget memilih kamera yang baik dalam merekam video. Bukan hanya yang baik, kamu juga perlu memilih kamera yang sesuai dengan kemampuan kamu. Mau tahu apa saja kamera pemula yang bagus digunakan untuk merekam video? Simak baik-baik, Pembaca!

Canon EOS 550D
Canon EOS 550D
Sumber foto: Kaskus FJB

Kamera pertama yang akan kami rekomendasikan adalah Canon EOS 550D (Rebel T2i). Kamera yang satu ini bisa jadi akan sangat cocok digunakan bagi kamu para pemula yang sedang mencari kamera untuk merekam video.

Canon EOS 550D memiliki resolusi kamera sebesar 18.7 MP dengan rentang ISO mulai dari 100-6400. Dalam hal merekam video, kamera ini mampu mengambil gambar dengan resolusi Full HD pada 30fps. Selain itu, kamera ini pun memiliki bentuk yang pas sehingga mudah untuk kamu genggam dan akan cocok digunakan untuk kamu merekam video.

Harga satu Canon EOS 550D berkisar antara 4-5 jutaan saja, Pembaca.

Canon EOS 700D
Canon EOS 700D
Sumber foto: Jual Beli Kamera Bekas

Kamera selanjutnya yang akan kami rekomendasikan kepada kamu adalah Canon EOS 700D (Rebel T5i), salah satu kamera pemula yang baik digunakan dalam merekam sebuah video dengan harga yang sangat terjangkau untuk kamu yang tak ingin merogoh saku dalam-dalam.

Kamera ini memiliki resolusi kamera sebesar 18 MP dengan rentang ISO tertinggi 12800 yang dapat kamu tingkatkan hingga 25600. Kemampuan autofocusnya yang telah semakin baik dari seri sebelumnya, dapat mempermudah kamu dalam merekam video tanpa perlu mengaturnya secara manual.
Canon EOS 700D
Sumber foto: YouTube

Yang terpenting, kamera ini memiliki kemampuan yang baik dalam merekam video dengan resolusi maksimum Full HD 1080p pada 30fps. Tidak seperti seri-seri sebelumnya, kamera yang satu ini memiliki lensa kit 18-55mm STM, yang dapat dengan baik melakukan autofocus tanpa menimbulkan suara. Jadi akan sangat baik digunakan saat kamu tengah merekam video dan membutuhkan suasana yang sunyi.

Selain itu, kamera ini pun dapat merekam suara dengan format stereo yang dapat membantu kamu dalam memperjelas suara saat merekam video. Untuk satu buah kamera canon ini kamu bisa membelinya dengan harga 3 jutaan saja.

Nikon D3300
Nikon D3300
Sumber foto: Nikon D3300

Lain Canon, lain juga Nikon. Kamera yang satu ini merupakan hasil perbaruan dari seri-seri sebelumnya, yang tentunya juga akan memberikan kualitas foto serta video yang lebih baik dari sebelumnya.

Dengan resolusi kamera sebesar 24.2 MP kamu bisa mendapatkan hasil foto dengan kualitas yang lebih tajam serta jernih. Nikon D3300 memiliki bobot yang sangat ringan dan bentuk yang mungil sehingga akan memudahkan kamu para pemula dalam merekam serta memotret beberapa objek. Rentang ISO 100-12800 sudah cukup digunakan saat kamu memotret atau merekam pada berbagai keadaan tingkat cahaya.
Nikon D3300
Sumber foto: Junk Mail

Kelebihan lainnya yang mengungguli seri sebelumnya, Nikon D3300 memiliki pixel layar LCD sebesar 921.000 dots, yang akan memberikan kamu tampilan gambar yang tajam pada LCD kameranya. Dalam merekam video, kamera ini memiliki resolusi maksimal Full HD 1920x1080p dengan 60fps yang akan memudahkan kamu nantinya saat merekam video dalam mode slow motion.

Kamera ini dibanderol dengan harga yang cukup murah, yaitu mulai dari 5 jutaan saja.

Canon G7X Mark II
Canon G7X Mark II
Sumber foto: Dan Finenn

Satu lagi kamera keluaran canon yang bagus untuk kamu gunakan dalam membuat video, yaitu Canon PowerShot G7X Mark II, nih, Pembaca! Kebanyakan para vlogger dan youtuber sering menggunakan kamera mungil yang satu ini karena memang sangat mudah untuk dibawa kemana-mana.

Meskipun mungil, bodinya juga tak kalah kerennya karena telah didesain dengan sangat kokoh serta berbahan dasar metal yang stylish. Selain itu, kamera ini hadir dengan layar touch screen-nya yang sangat fleksibel dan dapat kamu flip ke atas maupun kebawah.

Kamera ini juga telah dilengkapi dengan sensor CMOS 20.1 MP dan rentang ISO hingga 25600. Soal merekam video, kamu tentu tidak perlu merasa khawatir. Canon G7X Mark II memiliki resolusi video Full HD dengan 60fps serta telah dilengkapi pula dengan fitur stabilization image yang akan meminimalisirkan efek blur pada hasil rekaman video akibat guncangan tangan.

Untuk satu kamera saku Canon G7X Mark II, kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari 7 jutaan.

Canon EOS M3
Canon EOS M3
Sumber foto: Digit

Terakhir, untuk kamu yang menyukai kamera mirrorless, yang satu ini bisa menjadi salah satu kamera kesayangan kamu dalam merekam sebuah video.

Kamera mirrorless yang satu ini memiliki sensor APS-C bercrop factor 1.6X yang telah dapat menandingi kamera DSLR pada umumnya. Selain itu, kamera ini memiliki kecepatan autofocus yang baik yaitu 0.1-0.3 detik tergantung pada kondisi pencahayaan disekitar.

Untuk resolusi kameranya sendiri kamu bisa mendapatkan hasil yang cukup tajam dengan 24.20 MP. Kamera ini juga telah menyediakan beragam efek yang bagus untuk kamu coba.

Kamera yang satu ini dibandrol dengan harga mulai dari 6 jutaan saja, Pembaca.

Jadi, itulah beberapa kamera untuk pemula yang bagus dalam merekam video. Kamu tertarik untuk membeli yang mana, nih, Pembaca?

Sampai disini dulu, ya, Pembaca. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan sampai jumpa di artikel kami yang berikutnya!

Bagikan:

Berlangganan untuk email update gratis: